INSAN TAQWA

SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA,INSAN TAQWA ,ADALAH MANUSIA YANG SELALU MELAKSANAKAN AJARAN ALLAH DAN ROSULNYA,PENGUMUMAN BAGI SIAPA SAJA YANG KESULITAN MENGHITUNG HARTA WARIS,TLP.081310999109/081284172971/0215977184 DENGAN BAPAK WAHDAN.SAG

Jumat, 24 Desember 2010

SOSIALISME BORJUIS DAN PROLETAR


Sosialismeborjuis kecil danproletar

Dari bermacam doktrin sosialis, Marxisme-lah yang saat ini paling dominan di Eropa. Perjuangan untuk mencapai masyarakat sosialis hampir sepenuhnya dipahami oleh Marxisme sebagai perjuangan kelas buruh di bawah pimpinan partai-partai sosialis demokrat. Mendominasinya sosialisme proletariat berdasar pada ajaran Marxisme tidak dicapai seketika, tetapi semata setelah terjadi perjuangan panjang menentang bermacam doktrin usang, sosialisme borjuis kecil, anarkisme dan lain-lain. Kurang lebih 30 tahun yang lalu Marxisme tidak dominan, sekalipun di Jerman. Pandangan yang berlaku di negara tersebut bersifat transisi, bercampur baur dengan ekletis, terletak diantara dua arus besar borjuis kecil dan sosialisme proletariat. Doktrin-doktrin yang paling menyebar dikalangan buruh maju di negara-negara Romawi, Perancis, Spanyol dan Belgia adalah Proudhonisme, Blanquisme[1] dan anarkisme yang nyata-nyata mengekspresikan cara pandang borjuis kecil, bukan proletariat.

PEREMPUAN


PEREMPUAN

OLEH:Ustd wahdan Al-haq,S.Ag

                       


                                   
يَاأَيُّهَا النَّاسُ إِنَّا خَلَقْنَاكُمْ مِنْ ذَكَرٍ وَأُنْثَى وَجَعَلْنَاكُمْ شُعُوبًا وَقَبَائِلَ
لِتَعَارَفُوا إِنَّ أَكْرَمَكُمْ عِنْدَ اللَّهِ أَتْقَاكُمْ إِنَّ اللَّهَ عَلِيمٌ خَبِيرٌ.
Artinya “Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.” (al-Hujurat ayat 13)

NEOLIBERALISME


Neoliberalisme yang juga dikenal sebagai paham ekonomi neoliberal mengacu pada filosofi ekonomi-politik yang mengurangi atau menolak campur tangan pemerintah dalam ekonomi domestik. Paham ini memfokuskan pada metode pasar bebas, pembatasan yang sedikit terhadap perilaku bisnis dan hak-hak milik pribadi.
Dalam kebijakan luar negeri, neoliberalisme erat kaitannya dengan pembukaan pasar luar negeri melalui cara-cara politis, menggunakan tekanan ekonomi, diplomasi, dan/atau intervensi militer. Pembukaan pasar merujuk pada perdagangan bebas.
Neoliberalisme secara umum berkaitan dengan tekanan politik multilateral, melalui berbagai kartel pengelolaan perdagangan seperti WTO dan Bank Dunia. Ini mengakibatkan berkurangnya wewenang pemerintahan sampai titik minimum. Neoliberalisme melalui ekonomi pasar bebas berhasil menekan intervensi pemerintah (seperti paham Keynesianisme), dan melangkah sukses dalam pertumbuhan ekonomi keseluruhan. Untuk meningkatkan efisiensi korporasi, neoliberalisme berusaha keras untuk menolak atau mengurangi kebijakan hak-hak buruh seperti upah minimum, dan hak-hak daya tawar kolektif lainnya.

PERAWAN TUA MENUNTUT KEADILAN


PERAWAN TUA MENUNTUT KEADILAN!

"Cerpenku waktu kuliah dulu...waktu lagi ngetrend film india Kuch-kuch hota hai.Asli bukan pengalaman pribadi...tapi buah renungan iseng...."
“A..Aku dimana… ?!". pikirku, sejenak kuingat-ingat Aku baru saja makan di sebuah restoran mahal dikotaku, tapi… kenapa semua gelap. Tertatih aku berusaha berdiri ada ngilu di sekujur tubuh ku. Rasanya bagai ditusuki beribu jarum. Tapi rasa heran ku mengalahkan rasa sakitku. Kujalani jalan gelap tak ada ujung.
Tiba- tiba seberkas cahaya menampar dingin wajah ku, berasal dari 2 mahluk yang datang menghampiriku… aku tiba-tiba teringat aku terlempar entah berapa jauh ketika sebuah starlet merah menerjangku.
“Ah.. inikah….??”. Tiba-tiba sekujur tubuh ku menggigil dingin dan ketakutan. Dan entah kenapa neuron-neuron dikepala membayangkan sebuah kehidupan yang sering diceritakan guru agamaku ketika SD, alam lain..…hiii.

ABSURDITAS KHILAFAH ISLAMIYAH


Absurditas Khilafah Islamiyah

Oleh Abd Moqsith Ghazali

Bagi mereka, khilafah adalah panacea bagi penyelesaian problem-problem kemanusiaan. Paparan mereka mengenai urgensi mendirikan khilafah, pada hemat saya, tidak cukup meyakinkan bahkan gampang dipatahkan justru dengan argumen-argumen yang sederhana. Saya katakan bahwa khilafah islamiyah bukan hanya sekedar tidak realistis, melainkan sangat absurd untuk diselenggarakan.
Beberapa waktu yang lalu, saya diundang sebagai pembicara dalam seminar nasional yang bertajuk, “Khilafah Islamiyah, Masih Relevankah?” kerja bareng Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) & BEM Fak. Adab UIN Jakarta. Seperti sudah diduga, para pembicara yang datang dari HTI (diwakili oleh Abu Zaid dan Hafidz Abdurrahman) tampil menggebu untuk meyakinkan audiens bahwa mendirikan khilafah islamiyah sungguh amat mendesak. Bagi mereka, khilafah adalah panacea bagi penyelesaian problem-problem kemanusiaan. Abu Zaid, seorang insinyur yang jebolan IPB itu terus merapalkan sejumlah ayat Alquran dan hadis untuk melegitimasi pandangan dan ideologinya tersebut. Para jemaah HTI yang (di)hadir(kan) dalam forum seminar kerap menganggukkan kepala sebagai pertanda setuju atas pokok-pokok pikiran Ustadz Abu Zaid dan Hafidz tersebut.